Diberdayakan oleh Blogger.
Home » » Desain Dapur Tradisional

Desain Dapur Tradisional

Written By Unknown on Jumat, 26 September 2014 | 04.34



Bila kita ingin menghadirkan desain dapur tradisional, maka kita akan mendapatkan sebuah desain yang mampu memberi kesan hangat, klasik, dan sekaligus perasaan yang menyenangkan. Walaupun disebut dengan nama tradisional, namun kita akan mendapatkan dapur yang fungsional dengan penampilan yang tak kalah menawan dengan desain lainnya. Yang membuatnya terkesan tradisional adalah penggunaan berbagai jenis material alami dan warna yang juga alami. Untuk mencapai tampilan dapur tradisional seperti yang kita inginkan, cobalah untuk memperbanyak informasi melalui berbagai referensi seperti majalah, buku, katalog, hingga internet. Ini akan menjadi sebuah cara yang menyenangkan untuk dilakukan sekaligus menjadi cara yang efektif karena kemungkinan untuk mendapatkan informasi akan lebih besar.

Ada beberapa item yang musti kita siapkan dalam rangka mencapai tampilan dapur tradisional mulai dari kitchen cabinet yang terbuat dari kayu, lantai kayu atau ubin batu, countertops dari natural stone atau beton, jenis pencahayaan yang tepat (seperti: track lighting, recessed lighting, hingga under cabinets lighting), dan lainnya. Pertama, untuk dinding dan lantai, gunakan warna-warna kayu atau warna alami. Pertimbangkan ukuran dapur dengan jenis warna yang akan kita terapkan. Jangan menggunakan terlalu banyak warna gelap karena hanya akan memberi tampilan visual yang kecil dari ukuran dapur yang sebenarnya untuk dapur berukuran kecil. Kita bisa memilih warna gelap dan warna terang sebagai aksen yang kita terapkan dalam porsi yang kecil atau sedikit pada dapur berukuran kecil. Kedua, bila kita ingin mengubah tampilan kitchen cabinet dengan desain tradisional, maka kita bisa menghemat ratusan dollar dengan mengganti pintu kitchen cabinets dengan yang baru ketimbang menggantinya dengan yang baru. Setelah itu, lakukan instalasi kitchen cabinets tersebut pada tempatnya semula dan lihat bagaimana kita bisa menyimpan lebih banyak uang karenanya. Ketiga, terapkan jenis pencahayaan yang tepat pada desain dapur tradisional.

Kita bisa mendapatkan beberapa jenis pencahayaan yang beragam untuk dapur tradisional dengan mempertimbangkan selera dan kebutuhan. Untuk memaksimalkan tampilan dapur, kita bisa memilih untuk menerapkan track lighting, recessed lighting, under cabinets lighting, hingga overhead lighting. Keempat, jangan abaikan lantai ruangan dengan memilih dan menerapkan lantai kayu atau memilih untuk menerapkan stone tile - demikian pula dengan kitchen countertops. Kita bisa memilih untuk mendapatkan berbagai jenis material seperti natural stone (marmer, granit) atau beton dengan mempertimbangkan selera dan kemampuan masing-masing.

0 komentar:

Posting Komentar